Mengawali perkuliahan Tahuan Ajaran 2015/2016 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lambung Mangkurat mengadakan kegiatan Kuliah Umum dengan tema “Perekonomian Indonesia” yang di narasumberi olah Dr Marwanto Harjoworyono, MA dari Dirjen Perbendaharaan, Kementrian Keuangan Republik Indonesia. Pembicara yang mengisi acara tersebut memang khusus didatangkan untuk memberikan materi yang tentunya sangat bermanfaat bagi mahasiswa baru tentang peran APBN dalam perekonomian Indonesia, dengan mengetahui hal tersebut mahasiswa bisa mengetahui peran penting APBN dalam perekonomian Indonesia, serta mengetahui kebijakan pemerintah dalam perekonomian saat ini.

kuliah umum

Acara tersebut sekaligus menjadi pembukaan Kuliah Tahun Ajaran 2015/2016 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lambung Mangkurat. Kegiatan yang di mulai pukul 08.00 WITA itu memang diperuntukan bagi setiap mahasiswa baru yang sudah terdaftar sebagai mahasiswa baru di FEB Unlam. Kurang lebih 400 mahasiswa yang menghadiri acara terseut. Ada pula Ketua Jurusan serta Dosen yang turut hadir dan terlihat antusias mahasiswa dengan memberikan pertanyaan mengenai perekonomian di Indonesia. Acara di akhiri dengan pemeberian plakat kepada narasumber Bapak Dr Marwanto Harjoworyono MA.

by.web.admin